Lee Seo Jin Susul Lee Seung Gi Keluar dari Hook Entertainment




istimewa

Aktor Lee Seo Jin hengkang dari Hook Entertainment usai bernaung selama 13 tahun. Hook telah menyampaikan kabar pelepasan Lee Seo Jin lewat pernyataan resmi.

Hook Entertainment menyatakan Lee Seo Jin tak lagi menjadi bagian dari agensi karena kontrak sang aktor berakhir pada September 2023.

"Kami memberi tahu Anda bahwa kontrak kami dengan aktor Lee Seo Jin akan berakhir September," ungkap Hook Entertainment, seperti dilansir Sports Chosun via Naver, Jumat (29/9).

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada aktor Lee Seo Jin yang telah menjadi sumber kekuatan bagi kami selama bersama, dan dia akan selalu ada di hati kami," lanjut agensi.

Hingga berita ini ditulis, Lee Seo Jin belum merilis pernyataan resmi soal sikap maupun keputusan yang diambil setelah hengkang dari Hook Entertainment.